• info@smpn2purwokerto.sch.id
  • (0281) 637862

PUISI : SANG TUAN KAPUR - NATHANIA NESYA RAMADHANI

  • TU
  • January 27, 2022


SANG TUAN KAPUR

Karya : Nathania Neysa Ramadhani


Sirna…

Tak ada lagi pendar bagi akal dan jiwa ini

Kebodohan tak ada ampun menjalar…

Menjalar menuju setiap inci raga kami

 

Gaduh…

Sesat raga kami di kala menyusuri lorong kehidupan ini

Jalan terjal berliku menghantam tanpa sedikitpun rasa ragu

Menghantam keras getirnya hidup

 

Gulita…

Tak sedikitpun secercah cahaya tampakkan diri 

Resah kami tak dapat dibendung lagi...

Nahasnya, hanya keresahan dan kebodohan yang mengisi hayat kami kala itu


Anugerah dari-Nya…

Sebatang kapur memulai tariannya dengan gemulai

Bersama hasta sang tuan

Jutaan peluh telah dicurahkannya

 

Sang bahadur…

Berjuang seorang diri demi menepis keresahan para malang

Tak kenal lelah, tak kenal waktu, ilmu terus dicarinya

Tak pandang bulu, ilmu akan diberikannya dengan sabar

 

Baktinya pada bangsa dan negara ini tak terhingga lagi

Dengan memulainya sebagai tuan kapur

Kini menjadi sang pahlawan bagi siswa siswi negara tercinta

Membantu menghadirkan insan cendekia dan berakhlak

 

Berkat sang pahlawan...

secarik kertas, kini menjadi sepetak buku penuh ilmu

Sebatang kapur, kini menjadi

Terimakasih guruku, engkaulah sang kirana bagi kami, para malang

 Terimakasih guruku, engkaulah sang kirana bagi kami, para malang

Walaupun zaman sudah berganti

Tantangan dalam membimbing siswa silih berganti

Terima kasih telah menjadi guru yang baik sejauh ini

Selamat Hari Ulang Tahun yang ke-76 para kirana tercinta, PGRI



( Juara 2 Lomba Menulis Puisi dalam rangka Peringatan Hari Guru Nasional dan PGRI Tahun 2021 )

Share This News

Comment

Ingin tahu lebih banyak tentang SMP Negeri 2 Purwokerto?