• info@smpn2purwokerto.sch.id
  • (0281) 637862
News Photo

Edukasi Demokrasi: SMPN 2 Purwokerto Menyelenggarakan Pesta Demokrasi


Purwokerto (12/11) - Gelaran edukasi demokrasi tahunan siswa SMPN 2 Purwokerto baru saja selesai. Kegiatan yang bertajuk Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) dan Reorganisasi Pengurus OSIS untuk periode 2022-2023 menghasilkan pasangan terpilih sebagai ketua umum dan ketua 1 OSIS SMPN 2 Purwokerto. Aliftha Nayla Arshanti yang berpasangan dengan Fatih Rezka Nurfaendy berhasil menjadi pasangan terpilih yang mengungguli dua pasangan calon lainnya.

        Kegiatan ini diawali dengan penjaringan calon pengurus OSIS periode 2022-2023 yang dilaksanakan pada pertengahan hingga akhir Oktober. Kurang lebih sebanyak 95 siswa kelas VII dan kelas VIII mendaftar menjadi calon pengurus OSIS. Setelah melalui berbagai seleksi, sebanyak 37 siswa diterima sebagai pengurus OSIS. Rangkaian kegiatan selanjutnya yaitu orasi dan pemilihan ketua OSIS.

        Acara orasi dan pemilihan ketua OSIS dilaksanakan pada Jumat (11/11) di lapangan upacara SMPN 2 Purwokerto. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh warga SMPN 2 Purwokerto. Slamet, S.Pd selaku kepala SMPN 2 Purwokerto dalam sambutannya menyampaikan bahwa siapa pun yang terpilih ia memiliki tanggungjawab untuk menjadi model atau profil pelajar SMPN 2 Purwokerto yang dapat dicontoh oleh siswa lainnya.

        “Salah satu tanggungjawab yang harus diemban oleh pengurus OSIS yaitu ia harus bisa menjadi model atau profil pelajar SMPN 2 Purwokerto yang dapat dicontoh oleh siswa lainnya. Baik itu sikap dan perilakunya ketika di kelas atau pun sikap dan perilakunya ketika sedang bersosial di lingkungan sekolah dan lingkungan masyarakat.” ucap Kepala SMPN 2 Purwokerto.

Titik Ernawati, S.Pd selaku pembina OSIS menyampaikan kegiatan pemilihan ketua OSIS ini dilakukan secara digital. Ia menyampaikan terdapat tiga pasang calon yang akan dipilih oleh seluruh warga sekolah. Ia menyampaikan salah satu pasang calon yang terpilih akan menjadi ketua umum dan ketua 1 OSIS periode 2022-2023.

        “Pemilihan kali ini dilakukan secara online. Panitia pemilihan sudah mempersiapkan formulir pemilihan secara digital. Nantinya progres perolehan suara dapat dipantau secara real time,” tutup pembina OSIS yang kesehariannya sebagai guru bahasa Inggris.

        Untuk diketahui, pasangan nomor urut 1 Aliftha Nayla Arshanti dan Fatih Rezka Nurfaendy mendapatkan perolehan suara 45,5%. Kemudian pasangan nomor urut 2 Nevan Yordan dan Adinda Sekar memperoleh suara 41,9%. Sedangkan pasangan nomor urut 3 Alfian Dwi Ardiansyah dan Sely Dwi Meisaputri memperoleh suara 12,7%. (Red)

Share This News

Comment

Ingin tahu lebih banyak tentang SMP Negeri 2 Purwokerto?